Penyerahan SK Pengurus Dari MPC PP Kota Pekanbaru Kepada PC BPK PP Kota Pekanbaru Berjalan "Sukses".

PEKANBARU, Kabarmonitor.com |Bertempat di salah satu cafe di Jalan Kaharuddin Nasution Kota Pekanbaru, acara penyerahan SK Pengurus Cabang (PC) Badan Pengurus Kaderisasi (BPK) Pemuda Pancasila dari Majelis Pimpinan Cabang (MPC) PP Kota Pekanbaru dilaksanakan. Minggu (19/11/2023).

Dari pantauan Media ini, Acara dihadiri langsung oleh, Ketua PW BPK Provinsi Riau Bung Arif F. Dharmana, SE, Ketua MPC PP Kota Pekanbaru Bung Iwan Pansa yang diwakili oleh Sekretaris nya Bung Suhermanto, Ketua PC BPK Bung Daus Weka, Sekretaris nya Dr. Mhd. Subhan Khatib MH, Kabid. Daeng Johan, OK MPC Bung Sriyono, seluruh pengurus PC BPK Kota Pekanbaru dan beberapa pengurus MPC Kota Pekanbaru.

Acara dimulai dengan kata sambutan dari Ketua PC BPK Kota Pekanbaru Bung Daus WK, yang mengatakan," terima kasih atas kehadiran dari Ketua PW BPK Provinsi Riau dan juga Sekretaris MPC PP kota Pekanbaru serta para pengurus PC BPK serta MPC Kota Pekanbaru yang telah berkenan menghadiri penyerahan SK PC BPK Kota Pekanbaru.

"Atas kehadiran dan antusias dari para pengurus PC BPK Kota Pekanbaru yang hadir ini menandakan keseriusan kami dalam berorganisasi dan ingin membesarkan Organisasi PP," ungkap Bung Daus WK.

Sebagai BPK Kami selalu mengikuti arahan dari MPC PP Kota Pekanbaru dan setelah SK yang Kami terima, maka kedepannya apa saja program yang sudah disusun akan kami jalankan, serta dalam waktu dekat ini kami akan mempersiapkan acara pelantikan, ujarnya.

Selanjutnya, dalam kesempatannya Ketua MPC PP kota Pekanbaru Bung Iwan Pansa yang diwakili oleh Sekretaris nya Bung Suhermanto menyebutkan," selamat atas SK yang telah diterima oleh PC BPK, semoga atas diberikannya SK maka apapun tugas yang diberikan dari MPC PP Kota Pekanbaru dapat dijalankan dengan baik dan benar,".

"PC BPK Kota Pekanbaru merupakan Jantung Organisasi karena dari sinilah Kader- kader terbaik PP terbentuk, serta sebuah Organisasi akan berkwalitas berawal dari pembentukan Kader yang ada di kaderisasi," jelas Bung Suhermanto.

Lanjut nya," Saya berharap seluruh program serta tugas yang diberikan atau yang telah diamanahkan oleh MPC PP kota Pekanbaru dapat dijalankan, dan dalam waktu dekat ini kita akan melaksanakan persiapan Rakor. Tetap jaga kekompakan antar sesama Anggota dan PC BPK agar selalu kordinasi dengan MPC Kota Pekanbaru,".

Ditempat yang sama, Ketua PW BPK Provinsi Riau Arif F. Dharmana, SE, dalam sambutannya menjelaskan bahwa dirinya melihat progres kedepannya PC BPK cukup bagus apabila semua programnya dijalankan sesuai dengan aturan yang ada, jangan kaku dan kita harus berbaur dengan elemen Masyarakat, Organisasi akan kuat apabila didukung oleh Finansial yang kuat juga, maka dari itu marilah kita ciptakan Sumber Daya Manusia yang cerdas dan berkualitas didalam berorganisasi.

Terakhir, Bung Sriyono dari OK MPC Kota Pekanbaru mengatakan bahwa dirinya sangat terharu melihat kebersamaannya serta kekompakan yang ditunjukkan oleh PC BPK PP Kota Pekanbaru dan Saya berharap agar PC BPK bisa menjalankan apa yang diamanatkan oleh Organisasi, dengan terlaksananya penyerahan SK ini saya sebagai OK MPC sangat bangga karena diberikan kepada Orang yang tepat untuk menahkodai PC BPK Kota Pekanbaru, tandasnya.


Editor: Rian

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak