Projo Nyatakan Dukungan untuk Pasangan AMAN di Pilwako Pekanbaru 2024


Pekanbaru, Kabarmonitor.com- Relawan Pro-Jokowi (Projo) secara resmi mendukung dan siap memenangkan pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho - Markarius Anwar (AMAN), dalam Pilkada 2024 di Pekanbaru. Deklarasi dukungan tersebut dilaksanakan dalam rangkaian peringatan HUT ke-10 Projo, yang digelar di Posko DPD Projo Riau, Jalan Durian, Sukajadi pekanbaru Sabtu (7/9/2024).


Dalam acara HUT Projo hadir juga Wan abu bakar (ketua team pemenangan Syamsuar) 

Calon walikota Dumai Ferdiansyah yang notebe adalah pengurus Projo Dumai, PJ walikota Pekanbaru yang di wakili oleh plt kaban Kesebangpol Pekanbaru Drs. mirwansyah Siregar.


dalam acara ini, Bakal Calon Walikota Pekanbaru Agung Nugroho didampingi oleh istrinya Hj. Sulastri serta Ketua DPC Demokrat Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri. Dukungan secara resmi diserahkan oleh Ketua DPD Projo Riau, Sonny Silaban, bersama Ketua DPC Projo Pekanbaru, Dody Kurniawan, dan jajaran pengurus Projo.


Ketua DPC Projo Pekanbaru, Dody Kurniawan, dalam pidatonya menyampaikan, "Dengan ini kami DPC Projo Kota Pekanbaru menyatakan dukungan kepada pasangan AMAN, bapak Agung Nugroho dan Markarius Anwar. AMAN? Jadikan! Agung Nugroho? Menangkan!"


Dody menjelaskan alasan di balik dukungan Projo kepada pasangan AMAN. Menurutnya, Agung Nugroho adalah sosok yang telah terbukti memberikan kontribusi nyata dalam membantu masyarakat selama menjadi anggota dewan. Pemikiran dan visi Agung untuk membenahi Kota Pekanbaru selaras dengan program Indonesia Emas yang akan dicanangkan oleh presiden terpilih mendatang.


"Kami Projo merasa sangat sejalan dengan pemikiran Pak Agung Nugroho. Beliau berjanji akan membenahi Kota Pekanbaru menjadi semakin lebih baik, itu selaras dengan program yang dicanangkan Presiden terpilih yang akan datang, yakni Indonesia Emas," ujar Dody.


Lebih lanjut, Dody menegaskan bahwa Projo akan bekerja keras menggerakkan mesin organisasi untuk mensosialisasikan visi dan misi pasangan AMAn kepada masyarakat, serta menjauhkan diri dari kampanye negatif terhadap lawan politik.


"Kami dengan seikhlas hati dan sukarela akan berjuang serta bekerja keras untuk memenangkan Agung Nugroho dan Markarius Anwar," tambahnya.


Agung Nugroho, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas dukungan Projo. Baginya, dukungan ini semakin memperkuat posisi pasangan AMAn dalam menghadapi Pilkada Pekanbaru 2024.


"Projo ini adalah Pro Jokowi, ketua umumnya Pak Budi Arie Setiadi dan pembinanya Pak Jokowi, yang sejalan dengan Presiden terpilih Pak Prabowo. Tentunya, dukungan Projo ini sangat spesial dan menambah semangat bagi kami untuk memenangkan Pilkada Pekanbaru 2024," ungkap Agung.


Ia juga menambahkan bahwa dirinya tidak meragukan komitmen Projo dalam mendukung kemenangan pasangan AMAn. Projo, yang telah solid mendukung Jokowi selama 10 tahun, diyakini akan bergerak masif untuk membantu kemenangan di Pilkada.


"Projo ini solid, dan kita tahu pergerakannya betul-betul masif. Kami berharap Projo ikut serta turun langsung untuk memenangkan kami di Pilkada Pekanbaru. Tidak perlu diragukan lagi, karena track record Projo di Pekanbaru sudah jelas, mereka berada di garis masyarakat," tutup Agung.

Redaksi Hardedi 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak