Panitia Bazar Bengkalis Bagikan Sembako di Malam Ramadhan ke- 18 1446 H 2025 M


Bengkalis, Kabarmonitor.com-  Malam Ramadhan ke-18, Panitia pelaksana Bazar Ramadhan 1446 Hijrah/2025 Masehi, yang tergantung satu payung Dewan Pengurus Daerah (DPD) Laskar Melayu Riau Kabupaten Bengkalis melaksanakan pembagian Sembako sebanyak 50 paket kepada masyarakat penerima.


Kepedulian panitia Bazar yang tergabung dari, Laskar Malayu Riau, Pemuda Pancasila (PP) Komando Inti Mahatidana, Forum Wartawan Riau Pos Group (FW-RPG), Pasukan Kehormatan Negari, Ikatan Pemuda Kebun Kapas (INPAS), Laskar Oke Gas Bersatu, dan Ikatan Pemuda Tegal Sari (IPTS).


Pembagian paket sembako kepada masyarakat diserahkan secara simbolis oleh Bupati Bengkalis Kasmarni, S.Sos., M.MP didampingi Ketua DPD Laskar Melayu Riau Kamarudin SE.Sy, Sekretaris Bardan dan Bendahara Ahmad Ridwan serta dihadiri forkopimda Bengkalis dan 9 Ormas yang tergabung dalam panitia bazar ramadan


Ketua Laskar Melayu Riau Kamarudin menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Bengkalis yang sudah mensupport kegiatan bazar ini


"Atas nama Laskar Melayu Riau beserta 9 Ormas yang tergabung dalam panitia bazar, kami mengucapkan ribuan terimakasih kepada Bupati Bengkalis  Kasmarni yang sudah hadir disini untuk membagikan sembako kepada masyarakat," ucap Udin sapaan akrabnya.


Udin menambahkan, Alhamdulillah pada malam ini kami bersama rekan-rekan bisa sedikit berbagi sembako kepada masyarakat setempat. Adapun panitia bazar yang tergabung dari, Laskar Melayu Riau, Pemuda Pancasila (PP) Komando Inti Mahatidana, Forum Wartawan Riau Pos Group (FW-RPG), Pasukan Kehormatan Negari, Ikatan Pemuda Kebun Kapas (INPAS), Laskar Oke Gas Bersatu, Ikatan Pemuda Tegal Sari (IPTS) dan ormas lainnya yang tergabung.



Ia juga mengatakan bahwa bazar tersebut berjalan 30 hari selama bulan puasa ramadan 1446 H. "Bagi masyarakat Bengkalis yang ingin berbelanja untuk keperluan silahkan datang di bazar ramadan tepatnya di Jalan Jendral Sudirman Kecamatan Bengkalis," ucap Udin.


Bendahara Bazar Ramadhan Muhammad Ridwan juga mengatakan, harapan kedepan kepada ormas siapapun yang akan membuat bazar ramadan untuk bisa menyisihkan sedikit rezekinya ke masyarakat



"Ini merupakan perdana panitia bazar membuat kegiatan berbagi sembako kepada masyarakat di bazar ramadhan. Di bulan baik dan bulan penuh rahmat ini walaupun sedikit setidaknya kita bisa membantu saudara kita yang membutuhkan," singkat Ahmad Ridwan. **

Kabiro Bengkalis Riduwan 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak