SILATURAHMI KAKANWIL BPN MALUKU, DISAMBUT BAIK KEPALA KEJAKSAAN TINGGI MALUKU AGOES SP


Ambon, Kabarmonitor.com- Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Agoes Soenanto Prasetyo, S.H.,M.H didampingi Wakajati Maluku Dr. Jefferdian beserta Para Asisten, Kabag TU dan Koordinator, menerima kunjungan silaturahmi Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Maluku B. Wijanarko, A.Ptnh.,M.M di Kantor Kejaksaan Tinggi Maluku, pada hari ini Selasa (11/03/2025).


Dalam kunjungan silaturahminya, Kakanwil BPN didampingi Kabag Tata Usaha Agung Gumilar, S.E.,M.A, Kabid Pengadaan Tanah dan Pengembang Suwito, A.Ptnh, Kabid Pengendalian dan Penanganan Sengketa Heru Setiawan, S.S.T dan Penata Pertanahan Muda Sayid Hasan Assagaff, S.H.,M.H.


Kakanwil BPN Provinsi Maluku beserta jajaran, mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku beserta jajaran yang telah meluangkan waktu untuk menerima kedatangan mereka.


“Semoga pertemuan ini, akan semakin meningkatkan hubungan baik dan semakin mempererat Komunikasi dan Kolaborasi yang dapat terus menunjang kerjasama jajaran Pertanahan dengan Jajaran Adhyaksa dalam penanganan perkara yang berkaitan dengan pertanahan” Ujar Kakanwil.


Hal senada juga disampaikan Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Agoes Soenanto Prasetyo, S.H.,M.H, saat menerima kunjungan silaturahmi Kakanwil BPN Provinsi Maluku beserta jajaran.


“Selamat datang dan terima kasih atas kunjungan Kakanwil BPN Provinsi Maluku beserta jajaran, semoga kedepannya kedua Lembaga ini dapat saling mensupport dan berkolaborasi dalam pelaksanaan Penegakan Hukum” Ungkap Kajati ASP. Kasi Penkum dan Humas Kejati Maluku ARDY, S.H.,M.H

Redaksi Hardedi 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak